Sikapi Wabah Corona, Bupati Natuna Adakan Pertemuan Khusus

KLIKINFOKOTA.CO.ID – Mengingat kondisi yang semakin serius tentang penyebaran virus corona, Bupati Kabupaten Natuna, Hamid Rizal mengadakan pertemuan khusus dengan FKPD se- Kabupaten Natuna untuk membahas pembentukan Tim Satgas Covid-19 untuk Kabupaten Natuna.

Rapat pembentuk Satgas Covid –19 dalam rangka antisipasi penyebaran Covid- 19 di wilayah Kabupaten Natuna melibatkan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Hamid mengajak semua bersinergi dalam pencegahan dan penanggulangan Covid-19. Bagi nya, kepentingan masyarakat adalah yang utama. Karena itu, dia pun mengajak semua stakeholder untuk bersama-sama, bahu-membahu dalam mencegah dan menanggulangi Covid-19, salah satunya dengan membentuk Satgas ini.

Bupati menghimbau agar berbagai pertemuan dengan kapasitas besar hendaknya ditunda. Salah satunya adalah, menunda pelaksanaan POPDA, mengubah teknis pelaksaan MTQ Kabupaten, meniadakan apel pagi sore rutin yang biasa dilaksanakan di lingkungan pemerintahan Kabupaten Natuna.

“Apel pagi sore ditiadakan. Tapi tetap masuk kantor ya, karena disini belum darurat” ujar Bupati Hamid pada Senin (16/3).

“Semoga Allah Subhana wa Ta’ala senantiasa melindungi kita semua di Kabupaten Natuna, InsyaAllah, amin” pungkasnya.

Beberapa arahan Bupati Hamid kepada seluruh masyarakat Natuna yakni :

  1. Mengurangi aktivitas di keramaian
  2. Apel pagi – sore untuk sementara ditiadakan
  3. Tidak melaksanakan salam dengan kontak fisik.
  4. Kegiatan Pembukaan MTQ, Pawai Ta’ruf dan Bazar ditiadakan namun kegiatan inti tetap dilaksanakan.
  5. POPDA di Natuna untuk sementara ditunda.
  6. Dibentuk Satgas penanggulanan Covid -19 dengan Ketua Sekda Kabupaten Natuna.
    Dan hal-hal lain akan disampaikan dalam bentuk surat selanjutnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: