Plt. Bupati Lingga Buka Resmi Musrenbang Singkep Barat
LINGGA, KLIKINFOKOTA.CO.ID – Pelaksanaan Musrenbang Tingkat Kecamatan terus berjalan disetiap daerah Kabupaten Lingga pada waktu yang sudah dijadwalkan. Senin (8/2)
Hadir di Singkep Barat ditemani Istri, Plt. Bupati Lingga M. Nizar membuka resmi kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan Singkep Barat ini.
Dalam sambutannya M. Nizar menyampaikan, bahwa Musyarawah Perencanaan Pembangunan Daerah merupakan implementasi dari Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, dengan tujuan untuk menggali aspirasi dari masyarakat dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pembangunan Daerah tahun 2021, yang merupakan instrumen Perencanaan Pemerintah Daerah dalam rangka penyusunan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021 dengan mengacu pada RPJMD Kabupaten Lingga Tahun 2016-2021.
Selanjutnya dijelaskan pula, Musrenbang RKPD di Kecamatan merupakan salah satu bagian dari proses perencanaan partisipatif untuk menggali aspirasi dari masyarakat yang dalam prosesnya terjadi negosiasi, rekonsiliasi dan harmonisasi antara Pemerintah Daerah dan aspirasi masyarakat. Sehingga perencanaan pembangunan yang akan dibuat dapat menyelesaikan permasalahan yang ada, guna mengantisipasi permasalahan dimasa yang akan datang.
“Kegiatan Musrenbang dilaksanakan pada setiap tahun, yang dimulai dari Musrenbang di Tingkat Kelurahan/Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi dan pada akhirnya di Tingkat Nasional. Oleh karenanya, sambung Nizar penyelenggaraan Musrenbang Kecamatan tersebut sangat lah penting bagi semua pihak, dalam menentukan masa depan Kabupaten Lingga ini” ujar Plt. Bupati Lingga.
Pada kesempatan yang sama, Plt. Kepala BPPP Nela menyampaikan, sebelum dilaksanakan Musrenbang di tingkat Kecamatan, di Desa/Kelurahan sudah terlebih dahulu dilaksanakan Musyawarah Dusun dan musyawarah Desa yang melibatkan semua elemen masyarakat.
“Salah satu aspek penting dalam penyelenggaraan Pemerintah yang baik, adalah dibukanya peluang bagi masyarakat untuk turut serta dalam pengambilan keputusan pembangunan, termasuk aspek perencanaan yang disiapkan bagi keikutsertaan masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan” sebut Nela selaku Plt. Kepala BPPP.
Selanjutnya ketua pelaksana Musrenbang Singkep Barat menyampaikan tujuan diadakan Musrenbang ini agar usulan-usulan yang ada di Singbar dapat terwujud dan berjalan sesuai harapan masyarakat.
Berdiri ditempat yang sama Camat Singkep Barat Febrizal Taufik pada awal sambutan menyampaikan belasungkawa atas kehilangannya Kabupaten Lingga dengan putra daerah yang baru saja berpulang ke Rahmatullah yakni Kepala Dinas Pertanian Siswadi dan Muhammad Ishaq Kabid Pelayanan Penerimaan Penduduk.
Camat Singkep Barat Febrizal Taufik juga menyempatkan menyampaikan berbagai macam usulan yang sudah menjadi prioritas utama Kecamatan Singkep Barat kepada Plt. Bupati Lingga, Perwakilan dari DPRD serta kepada Dinas terkait.
Diketahui, sebelum membuka resmi kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan Singkep Barat, Plt. Bupati Lingga juga menyampaikan pesan moral bahwa pelaksanaan Pilkada sudah berakhir hendaklah semua masyarakat tidak terbawa suasana dan kembali bersatu dan bekerjasama lagi untuk membangun Kabupaten Lingga.
“Perjalanan kita masih panjang, mari kita bersinergi saling bahu-membahu membangun Kabupaten Lingga menjadi lebih maju dan berdaya saing dengan daerah-daerah luar” tutur Plt. Bupati Lingga M. Nizar.
Selesai dibuka resmi kegiatan Musrenbang tingkat Kecamatan Singkep Barat ini, kegiatan dilanjutkan dengan sesi pemaparan dan tanya jawab oleh masing-masing dinas terkait yang telah mendapatkan usulan. (*)